Selasa, 26 Juli 2016

Perlukah kamu pacaran? Semoga Kamu Lebih Selektif Memilih Kekasih

Perlukah kamu pacaran?

Menurut saya pacaran itu hanya pekerjaan yang sia-sia yang hanya membuat kamu menjadi galau, sok dewasa, dan yang paling konyolnya lagi kamu menghabiskan uang jajanmu hanya untuk membuat pacarmu senang. Pacar kamu mengajak kamu jalan-jalan, makan di resto, shopping, sampai pulsanya kamu yang harus isikan. Tentu saja pacar kamu senang karena dia bisa menghemat dan menabung uang jajannya. Dan kamu jadi sopir yang harus ontime untuknya. Kebanyakan perempuan itu pikirannya hanya materi, dia tidak peduli pekerjaan kamu apa uang kamu dari mana atau kamu anaknya siapa. Yang penting kamu banyak uang dan punya kendaraan mewah. Ada cara untuk mengetahui apakah pacar kamu setia atau tidak, cara ini memang cara lama yang klasik namun cara ini masih sangat ampuh untuk melihat seberapa setianya pacar kamu tetapi jangan terburu-buru, jika usia pacaranmu masih seumur jagung tidak perlu dicoba karena di usia pacaran yang 3 bulanan, 7 bulanan, dan  malahan ada sudah sampai satu tahun pun tidak perlu mencoba karena perempuan itu sangat pandai menyembunyikan perasannya.

Sering perempuan itu berkata aku tidak pernah memandang materi yang penting kita bersama. Jika dalam usia pacaranmu yang singkat itu kamu sudah putus dengan pacarmu sebaiknya jangan di ingat lagi segeralah cari yang lain, jangan takut, kan kamu masih muda dan kamu masih punya banyak kesempatan namun harus di ingat jadi laki-laki itu jangan playboy, jika kamu ingin mendapatkan wanita terbaik. Jadi bagaimana kita menguji kesetiaan wanita yang ingin kita persunting kelak? Tunggulah umur pacaranmu lewat dari satu tahun, biasanya perempuan itu akan merasa mulai bosan dengan pacarnya namun dia masih mencintai. Dalam keadaan bosan tersebut dia ingin bisa berkenalan dengan laki-laki lain untuk sekedar bisa menghilangkan rasa bosan dengan pacarnya. Dibelakangmu dia berkomunikasi dan ketemuan dengan laki-laki lain sampai jalan-jalan tampa kamu ketahui. Semua perempuan pernah melakukan hal seperti itu. Pantaskah kamu mempersuntingnya kelak? Kebiasaan yang seperti itu mustahil untuk bisa dirubah, pasti dia tetap mengulanginya walaupun kamu sudah menikah dengannya. Sebaiknnya kamu jangan menikah denga perempuan seperti itu.
Jika kamu punya pacar seperti itu segera kamu tinggalkan atau ada baiknya kamu tidak perlu pacaran sampai kamu mendapatkan perempuan yang benar-benar bisa mendampingimu.


EmoticonEmoticon