BANDA ACEH - Kantor wilayah PT. Perusahaan Listrik Negara (PLN) Aceh menyelenggarakan jalan santai dalam rangkaian peringatan Hari Listrik Nasional (HLN) ke 71 di Banda Aceh, Minggu (23/10).
Kegiatan jalan santai dengan start pertama di kantor kanwil PLN Aceh dilepas oleh General Manager PLN Aceh Ir. Bob Saril. Jalan santai tersebut diikuti ribuan peserta dari keluarga besar PLN Aceh, mitra PLN, stake holder, Kodam IM dan sejumlah masyarakat.
General Manager PLN Aceh Bob Saril menyebutkan kegiatan jalan santai dengan tema "Kerja Nyata Terangi Negeri" sebagai salah satu langkah PLN berkomitmen dalam mendukung berbagai program kelistrikan.
"Kegiatan jalan santai juga dalam rangka peringatan HUT TNI di usia yang sama," katanya.
Selain memeriahkan HLN, kata dia jalan santai merupakan olahraga ringan, resiko kecil dan kaya manfaatnya bagi kesehatan tubuh.
"Jalan santai ini olahraga yang menyehatkan bagi kita semua terutama melancarkan sirkulasi darah dan kesehatan jantung serta meningkatkan kebugaran," jelasnya.
Sementara Deputi Manager Hukum dan Humas PLN Aceh T.Bahrul Halid menyebutkan pelaksanaan jalan santai peringati HLN ke 71 di kantor wilayah PLN Aceh juga diisi dengan hiburan keluarga dan pengundian doorprize bagi peserta jalan santai dengan ratusan hadiah menarik berupa sepeda dan barang-barang elektronik serta hadiah utama dua unit sepeda motor bagi peserta yang beruntung.
"Ada ratusan hadiah menarik bagi peserta beruntung. Selain itu panitia juga memberikan bingkisan kepada belasan anak yatim," imbuhnya.
EmoticonEmoticon